Bab 372 Tipu Daya Suatu Perusahaan
“Bagaimana ini bisa terjadi?”
Lili Zimmerman dan Snow Fenner merasakan kulit kepala mereka seperti tertusuk.
Pria berjanggut itu kembali tertawa dan berkata, “Manajer Zimmerman, Nona Celebrity Snow Fenner, teruslah memberontak sampai dengan sisa tenagamu. Ada sidik jari dan tanda tanganmu di sana, jadi apakah kau berniat untuk menarik kembali kata-katamu sekarang?”
Benar saja, ketika Lili membalik di akhir kontrak, mereka melihat tanda tangan dan sidik jari mereka di dokumen itu. Kedua gadis itu merasakan dunia di sekitar mereka berputar seketika.
Memang benar dia dan Snow telah menandatangani surat itu. Mereka juga telah menempatkan sidik jari mereka di atasnya. Namun, isinya jelas bukan yang mereka tandatangani.
"Ayo pergi." Tanpa sepatah kata pun, Lili melemparkan kontrak itu ke tanah dan menarik Snow.
Pria berjanggut itu tidak mengejar mereka, dia hanya menatap dengan ekspresi liar dan jahat. “Silakan saja. Pergilah! Lagipula kalian akan segera kembali.”
Di tempat parkir, Lili merasa seolah sebuah bom akan meledak di dalam relung hatinya. Sementara itu, Snow masih tampak ketakutan. Air mata masih mengalir dari matanya karena kejadian tadi benar-benar membuatnya takut.
“Kak Lili, apa yang terjadi? Mengapa ini sangat berbeda dari apa yang kita bayangkan?” tanya Snow.
"Perusahaan telah menipu kita," kata Lili. Setelah tenang, dengan cepat dia mengatur emosinya dan Lili segera bisa menebak trik di balik semua ini.
“Snow, ayo cepat kembali ke kantor untuk mencari Maxwell Douglas dan minta penjelasan padanya. Kontrak dari Maxwell yang telah kita tandatangani sebelumnya tidak seperti ini. Kita terlalu ceroboh dan terlalu mempercayainya sehingga akhirnya kita telah ditipu olehnya. Aku tidak pernah menyangka dia adalah orang seperti itu.”
Maxwell Douglas yang Lili sebutkan ini adalah bos dari Brilliant Media. Sebelum kejadian yang menimpa mereka hari ini pria itu adalah seorang bos yang sangat dihormati di mata Snow dan Lili. Dia selalu memperlakukan para staf dan selebritinya dengan sangat baik. Namun, mereka tidak pernah membayangkan jika Maxwell akan berubah menjadi orang yang begitu hina.
Kedua gadis itu dengan cepat kembali ke kantor Brilliant Media. Mereka berpacu dengan waktu karena jika mereka tidak bisa menyelesaikan semua ini, maka Lili dan Snow tidak akan pernah bisa merasa nyaman. Kalau tidak, bukan hanya karir Snow yang hancur, tetapi juga seluruh hidupnya.
Kembali ke Brilliant Media, Lili dan Snow bergegas ke kantor Maxwell.
Saat itu, Maxwell sedang duduk di kursinya, bersenandung sedikit sambil meminum tehnya. Dia tampak dalam suasana hati yang menyenangkan.
Bam!
Pintu kantor ditendang terbuka oleh Lili kemudian dia berjalan masuk dengan marah bersama Snow yang mengikutinya di belakang.
Bang!
Begitu masuk, Lili membanting tangannya dengan keras ke meja Maxwell. Dia bertanya dengan suara keras dan bergema, “Maxwell Douglas, apa yang terjadi? Beri kami penjelasan, sekarang juga.”
Maxwell meletakkan cangkir tehnya sambil menatap Lili. “Manajer Zimmerman, ada apa denganmu? Bukankah kau dan Snow seharusnya ikut casting White Snake? Mengapa kalian kembali begitu awal?”
"Casting?" Lili hampir saja menampar wajah Maxwell. “Katakan, mengapa film White Snake itu film dewasa? Dan sutradara itu sama sekali bukan Graham Cabot. Maxwell, kenapa kau menipu Snow?”
"Menipu?" Maxwell tiba-tiba menyipitkan matanya. “Bagaimana bisa aku menipunya? Bukankah kita sudah setuju? Produksi besar, pendanaan tiga miliar dolar, Snow akan menjadi pemeran utama wanita nomor satu. Meskipun sutradara itu bukan Graham Cabot, dia dijuluki Graham Cabot dalam genre itu. Jadi bagaimana aku menipu kalian berdua? Selain itu, aku juga telah menunjukkan kepada kalian kontraknya. Kalian juga sudah menandatanganinya, bahkan membubuhkan sidik jari. Jadi apa maksud kalian dengan mengatakan kalau aku menipu? Lili Zimmerman, kau bisa memasukkan apa pun yang kau inginkan ke dalam mulutmu, tetapi kau tidak bisa mengatakan apa pun yang kau suka." Maxwell memasang ekspresi jahat, benar-benar berbeda dari bos terhormat yang pernah mereka kenal.
Yang paling tidak bisa menerima semua kejadian ini adalah Snow. Dia menarik napasnya dalam-dalam dan menggigit bibirnya, mencoba untuk tetap tenang.
“Bos, aku salah menilai tentangmu. Aku salah karena sudah sangat percaya padamu. Aku tidak pernah menyangka kalau kau adalah orang seperti itu. Kenapa kau ingin menghancurkanku?”
"Menghancurkanmu?" Maxwell tersenyum setengah hati pada Snow. “Bagaimana aku bisa menghancurkanmu? Bukankah ini untuk kebaikanmu? Meskipun dirimu sudah populer, aku tetap memberimu serangkaian film dengan anggaran besar. Apa lagi yang kau inginkan? Apakah kamu tahu? Untuk meningkatkan produksi ini, aku telah menginvestasikan semua sumber daya Brilliant Media ke dalamnya? Apa lagi yang kau inginkan? Snow, industri hiburan tidak semudah yang kau bayangkan. Apakah kau benar-benar berpikir setelah berbagi panggung dengan selebriti besar di konser pusat kota, setelah mendapatkan sedikit popularitas, banyak investor dan sutradara akan memintamu untuk memerankan film? Berhentilah bermimpi. Jika mereka punya uang, bukankah mereka akan mencari aktris seperti Maeve Lee, yang sudah terkenal sejak lama? Apa yang salah dengan film dewasa? Sama saja, ‘kan. Popularitasmu juga akan meledak. Begitu banyak selebritas internasional memulai dengan cara ini di tahun sembilan puluhan. Paling-paling, kita cuma perlu meluangkan waktu untuk membersihkan reputasimu di masa depan. Jadi Snow, dengarkan saranku. Berhenti membuat keributan. Ini adalah industri hiburan. Jadilah gadis yang baik dan selesaikan ketiga film itu. Aku janji akan membantumu mendapatkan kembali reputasi setelah film itu dan mengemas mu sedemikian rupa untuk menjadi selebriti A-list sungguhan dalam waktu tiga tahun.”
"B*jingan!" Snow tidak bisa menahan diri untuk tidak marah. Kata-kata dari Maxwell ini tidak diragukan lagi adalah sebuah penghinaan terbesar bagi reputasinya.
Lili tidak bisa menahan diri dan menampar wajah Maxwell. “Maxwell Douglas, jika kau ingin merekam film, rekam lah sendiri, atau biarkan istrimu yang melakukannya. Kalau kau menginginkan Snow yang membuat film seperti ini? maka hal itu tidak akan pernah terjadi!”
"Snow, ayo pergi." Lili pergi ke luar pintu sambil menarik Snow. Setelah paham akan situasinya, tidak ada gunanya bagi mereka untuk tinggal dan berdebat.
Meskipun Lili sangat marah, dia tahu betul apa yang harus dilakukan selanjutnya. Dia perlu mendapatkan pengacara, pengacara terbaik yang bisa dia temukan untuk menyelesaikan ini.
Di belakang mereka, Maxwell tertawa terbahak-bahak. "Silakan saja. Apakah kalian pikir kalian bisa pergi dengan mudah? Snow Fenner, Lili Zimmerman, kalian sendiri yang menandatangani dokumen ini, kalian sudah melanggarnya! Demi hubungan baik, jika kau memilih untuk berkompromi, aku tidak akan menghukummu. Tetapi jika kalian memilih untuk tetap keras kepala, jangan salahkan jika aku tidak akan mengasihani kalian.”
"Kau b*debah!" Lili hanya melepas sepatu hak tingginya dan melemparkannya dengan kejam ke wajah Maxwell.
Kemudian, keduanya keluar dari perusahaan dengan marah. Beberapa artis lain mendatangi mereka dengan bingung, untuk menanyakan apa yang sedang terjadi.
Mengapa mereka tiba-tiba berdebat dengan atasan mereka?